152 Tenaga Kesehatan di NTB Terpapar Covid-19

Global FM
4 Jun 2020 16:34
2 minutes reading
dr. Nurhandini Eka Dewi (Global FM Lombok/dok)

Mataram (Global FM Lombok) – Jumlah tenaga kesehatan di Provinsi NTB yang terpapar Covid-19 sebanyak 152 kasus. Hal ini disebabkan karena beberapa faktor, salah satunya mereka tertular langsung oleh pasien positif dan tertular melalui alat pelindung diri (APD) yang digunakan.

Hal itu dikatakan Kepala Dinas Kesehatan Provinsi NTB, dr. Nurhandini Eka Dewi kepada media Kamis (4/6) di Mataram. Ia mengatakan, tertularnya tenaga kesehatan melalui APD ini karena terkadang tenaga kesehatan tidak menerapkan aturan dalam membuka APD setelah digunakan saat menangani pasien.

Di mana, untuk mencegah penularan melalui APD, maka harus melalui 28 cara. Selain itu, tenaga kesehatan lebih banyak menggunakan APD level dua. Tidak itu saja, terpaparnya Covid 19 ini lebih banyak dipengaruhi oleh tingkat kekebalan tubuh setelah melakukan tugas.

“Ada 152 orang. Itu yang fase awal, nakes yang positif fase awal itu dia terkontak oleh pasien positif. Jadi ini (nakes red) terkontak dengan pasien positif. Dan ini kita bisa pastikan itu. Tapi untuk yang di awal – awal, nah belakangan – belakangan ini yang sulit. Karena yang pakai APD level 2 dan level 3 ya, saya tidak kebayang kan. Bukan lupa pakai, mereka selalu ingat. Ada 28 langkah membuka, itu dah teler kita pas puasa. Karena kita pakai enam jam. Faktor kelelahan itu, imunitas kita turun,”katanya.

Diterangkan Eka, banyaknya tenaga kesehatan yang terpapar Covid ini terjadi hampir di seluruh daerah di Indonesia. Sehingga untuk memenuhi kebutuhan tenaga kesehatan ini, Pemprov NTB merekrut lagi tenaga kesehatan yang akan ditempatkan di rumah sakit darurat. Adapun jumlah tenaga kesehatan yang direkrut yaitu sebanyak 25 orang.

“Hampir seluruh Indonesia mengalami ini. Karena kelelahan dan imunitas yang turun itu, dampaknya luar biasa,”ujarnya

Perekrutan tenaga kesehatan ini tidak saja dilakukan Pemda Provinsi NTB, melainkan oleh kabupaten/kota yang lain di NTB untuk memenuhi sumber daya dalam menangani Covid di garis depan. (azm)

No Comments

Leave a Reply

Live Streaming