Tahun Ini, Anggaran Sektor Pertanian NTB Capai Rp 1 Triliyun

Global FM
31 Jul 2015 18:04
2 minutes reading
Menteri Pertanian saat rakor swasembada pangan

Menteri Pertanian saat rakor swasembada pangan

Mataram (Global FM Lombok)- Pemerintah pusat memberikan perhatian penuh terhadap sektor pertanian untuk mendukung ketahanan pangan secara nasional, termasuk dalam pemberian anggaran. Pada tahun ini, NTB memperoleh suntikan anggaran di sektor pertanian sebesar Rp 1 triliyun dari APBN. Suntikan anggaran tersebut meningkat sebesar 146 persen dari alokasi anggaran tahun lalu sebesar Rp 400 milyar untuk seluruh daerah di NTB.

Hal itu dikatakan menteri Pertanian (Mentan), Amran Sulaiman pada Rakor Swasembada Pengan dan antisipasi kekeringan se NTB di Makorem NTB Jum’at (31/07) siang. Ia mengatakan, NTB termasuk daerah yang berkontribusi terhadap ketahanan pangan nasional. Pemerintah menargetkan anggaran ini terus mengalami peningkatan dari tahun ke tahun. Pasalnya, pemerintah ingin menutup aktifitas keran impor beras yang selama ini dilakukan untuk mencukupi kebutuhan pangan nasional.

“InsyaAllah anggaran tahun ini akan naik, tahun depan akan naik lagi. Tahun ini, anggaran untuk NTB jika dibandingkan dengan tahun lalu hanya Rp 400 milyar, tahun ini Rp 1 triliyun, 146 persen naik. Itulah bentuk perhatian pemerintah terhadap sektor pangan, kita tidak bisa tawar lagi karena kami selalu tahan impor beras”, katanya.

Pemerintah melakukan berbagai langkah untuk menjaga ketahanan pangan agar tidak perlu lagi mengimpor beras. Mentan memiliki stok pompa air sebanyak 20 ribu unit untuk seluruh Indonesia. Selain itu, tahun depan Mentan akan membangun embung untuk mengairi sawah-sawah petani. Pihaknya menargetkan pembangunan embung ini akan diprioritaskan untuk daerah NTB dan NTT. Sebanyak Rp 2 triliyun anggaran telah tersedia melalaui Dana Alokasi Khusus (DAK) untuk pembangunan embung ini. (irs)-

No Comments

Leave a Reply

Live Streaming