Gubernur NTB Ikuti Wawancara Sensus Ekonomi

Global FM
3 May 2016 15:24
1 minutes reading
sensus ekonomi

sensus ekonomi

Mataram ( Global FM Lombok)- Gubernur NTB TGH M Zainul Majdi Senin ( 2/4) siang menerima sejumlah petugas sensus dalam rangka pelaksanaan Sensus Ekonomi tahun 2016. Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) NTB Wahyudin datang langsung ke ruang kerja gubernur NTB guna menemani sejumlah petugasnya dalam melakukan sunsus tersebut.

Kegiatan wawancara terkait Sensus Ekonomi di ruang gubernur NTB berlangsung sekitar 15 menit. Kepala BPS NTB Wahyudin tidak membeberkan hasil sensus ekonomi terhadap orang nomor satu di NTB ini, karena hasil sensus ekonomi bersifat rahasia. Sensus Ekonomi dilakukan untuk mengetahui kegiatan usaha ekonomi apa saja yang dilaksanakan oleh seorang warga Negara Indonesia.

Menurut Wahyudin, jumlah total petugas sensus ekonomi baik pengawas maupun pencacah yang direkrut di NTB sebanyak 5.464 orang. Mereka akan melakukan sensus terhadap sekitar 900 ribu warga NTB. Sensus Ekonomi berlangsung selama satu bulan mulai tanggal 1 – 31 Mei 2016. (ris)-

No Comments

Leave a Reply

Live Streaming