Soal Dugaan Hilangnya Bayi, RSUP NTB Klaim Telah Miliki SOP Pelayanan

Global FM
24 Jul 2015 10:10
2 minutes reading
mawardi hamry

mawardi hamry

Mataram (Global FM Lombok)-Pihak Rumah Sakit Umum (RSUP) NTB tidak satu suara terkait adanya Standar Operasional Prosedur (SOP) dalam pengambilan bayi di rumah sakit tersebut. Hal ini menyusul adanya kasus dugaan hilangnya bayi di rumah sakit yang dinilai karena tidak memiliki SOP.

Berdasarkan pengakuan Direktur utama RSUP NTB, dr Mawardi Hamri kepada Global FM Lombok, Rabu (22/07) siang, semua pelayanan di rumah sakit telah memiliki SOP, terutama SOP dalam pengambilan bayi. Dimana, yang berhak mengambil bayi yang dilahirkan di rumah sakit tersebut harus dilakukan oleh ibu bayi secara langsung.

Kerterangan ini, bertentangan dengan apa yang disampaikan oleh Ombudsman RI perwakilan NTB bahwa berdasarkan keterangan dari Kabid Keperawatan RSUP NTB, dr Sri Kartika, rumah sakit milik pemerintah tersebut belum memiliki SOP dalam pengambilan bayi. Akibatnya, kasus serupa sangat rentan terjadi.

“ SOP nya kita itu adalah SOP nya bayi itu harus diambil oleh ibunya. Tapi ini kan ibunya keluar tanpa permisi yang datang neneknya. Semua ada SOP nya itu ada lihat saja, Jadi itu adalah miss komunikasi, miss persepsi. Kalau Ombudsman karena tugasnya untuk mengingatkan dinas ya”, katanya.

Ia menegaskan, kabar yang menyebutkan hilangnya bayi di rumah sakit yang dipimpinnya itu tidak benar. Hal itu karena bayi tersebut diambil oleh seseorang yang mengaku diri sebagai neneknya. Pihak rumah sakit mengizinkan bayi tersebut dibawa lantaran identitas diri seperti KTP serta bukti yang dimiliki oleh nenek tersebut cukup kuat. Selain itu, nenek tersebut juga ikut mendampingi ketika ibu bayi masuk ke rumah sakit.

Sementara terkait dengan rekomendasi Ombudsman agar pemprov NTB memberikan sanksi bagi petugas yang bertanggungjawab atas hilangnya bayi, ia mengaku pihaknya akan menerima saran itu dan menindaklanjuti rekomendasi tersebut dengan terlebih dahulu mengkaji dokumen serta bukti yang ada. (irs)-

 

No Comments

Leave a Reply

Live Streaming