Dua Ribu Personil Kepolisian Amankan UN SMP

Global FM
5 May 2014 18:38
2 minutes reading

UN tenangMataram (Global FM Lombok)-Untuk menjaga keamanan dan pengawasan saat berlangsungnya pelaksanaan Ujian Nasional (UN) tingkat SMP/MTs yang dimulai pada Senin (05/05) pagi, Polda NTB telah mengerahkan dua ribu orang personilnya. Dengan rincian dua ratus orang personil di masing-masing Kabupaten Kota dan sepuluh orang di tiap-tiap sekolah di NTB.

Demikian dikatakan Direktur Intelkam Kombes Pol NTB Bagus Giri kepada Global FM Lombok Senin (05/05) di Mataram. Ia mengatakan, banyaknya personil yang dikerahkan untuk menjaga kemanan, juga sangat diperlukan terhadap sekolah-sekolah yang rawan akan pelanggaran atau penyimpangan yang terjadi pada pelaksanaan UN tahun 2013 lalu. Dalam melakukan pengawasan keamanan, semua personil kepolisian tidak ada yang memakai baju dinas namun menggunakan pakaian preman.

Ia mengatakan, saat ini masing-masing personil tengah berada di sekolah penugasan masing-masing. Ia mengatakan jika ditemukan suatu masalah akan ditindaklanjuti secara langsung. Sejauh ini, berdasarkan pantauanya, proses pelaksanaan UN pada saat UN SMA tanggal 14 April lalu hingga proses pelaksanaan UN SMP atau sederajat saat ini, mulai dari pencetakan naskah soal, pendistribusian dan penyimpanan tidak terdapat masalah yang cukup berarti.

Menurutnya, hal itu dikarenakan kerjasama yang baik dengan semua pihak baik pemerintah maupun masyarakat. Selain itu, dikatakannya bahwa Komonitas Intelejen Daerah (Kominda) dengan pengamanan yang ketat turut serta mengontrol proses UN ini sehingga tidak ada celah untuk adanya pelanggaran. (Irs)-

No Comments

Leave a Reply