Satgas Pangan NTB Sidak Harga Beras di Pasar Kebon Roek Ampenan

Global FM
16 Jan 2018 18:14
2 minutes reading

Sidak harga beras di Kota Mataram

Mataram (Global FM Lombok)- Tim Satgas Pangan  Provinsi NTB melakukan inspeksi mendadak (sidak) persediaan beras di gudang-gudang bulog dan juga distributor beras yang ada di pasar-pasar tradisional. Dari hasil pemeriksaan tersebut, persediaan beras tersedia hingga lima bulan kedepan dan harga di pasar masih stabil.

Hal itu dikatakan Ketua Satgas Pangan Provinsi NTB, AKBP Syamsuddin Baharuddin kepada Global FM Lombok usai melakukan pemantauan di pasar Kebon Roek Ampenan Selasa (16/1) di Mataram. Ia mengatakan, meski kondisi pangan di NTB masih aman, petugas tetap melakukan pemantauan. Sementara terkait dengan informasi kenaikan harga beras, hal itu tidak terjadi di NTB.

“Hari ini kita dari satgas pangan NTB bersama dengan Kadis Pertanian dan Kabulog mengecek beras di gudang termasuk kita masuk ke pasar ini baik beras premium, medium dan 11 komoditi pangan, semuanya masih stabil. Kewajiban kami melakukan pemantauan,” kata Syamsuddin Baharuddin. 

Satgas Pangan sudah memiliki tim yang selalu melakukan pemeriksaan di lapangan terhadap perubahan harga. Sejauh ini katanya, dari laporan perubahan harga kebutuhan pokok yang diterima masih stabil.

Sementara itu, Kepala Bulog Divre NTB, Achmad Ma’mun mengatakan, persediaan beras yang dimiliki saat ini yaitu sebanyak 25 ribu ton di gudang bulog.  Dengan persediaan yang dimiliki saat ini, beras impor dipastikan tidak akan masuk ke NTB. Selain dari persediaan yang ada saat ini, musim panen raya akan segera masuk dan akan menambah persediaan beras dalam daerah.(azm)-

No Comments

Leave a Reply

Live Streaming