Gubernur NTB TGH M Zainul Majdi sedang memantau jalannya UN di salah satu SMP di kota Mataram tahun lalu
Mataram (Global FM Lombok)-Seluruh sekolah di NTB titak akan mengikuti ujian nasional (UN) online pada tahun 2015 ini lantaran belum memiliki kesiapan, baik itu kesiapan peralatan ujian maupun kesiapan mental siswa. Sejumlah sekolah di NTB yang diitunjuk oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan untuk melaksanakan UN secara online seperti SMA 2 Mataram, SMPN 3 Mataram juga tak ada satupun yang menyatakan kesiapannya.
Hal itu dikatakan Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dikpora) NTB, Rosiady Sayuthi kepada Global FM Lombok, Selasa (17/02) di Mataram. Ia mengatakan, sama halnya dengan beberapa daerah lain, NTB juga telah menyatakan ketidaksiapannya melaksanakan UN secara online kepada pemerintah pusat. Sehingga tahun ini seluruh sekolah di NTB masih akan melaksanakan UN dengan pola lama. Menurutnya pelaksanaan UN online itu tak bisa dipaksakan jika seluruh elemen sekolah belum siap.
“Memang provinsi lain juga belum siap itu, ya mereka menyatakan ketidaksiapan ke pusat. Menurut saya juga tidak bisa dipaksakan kalau memang sekolah belum siap, kedua dari segi kesiapan mental anak-anak juga belum siap bagaimana kita mau paksakan UN online sepert itu. Kita akan tetap melakukan ujian bersama yang lain yang konvensional seperti itu”, katanya.
Dilanjutkan Rosiady, pemerintah daerah akan melakukan persiapan mulai tahun ini agar sekolah di NTB bisa melaksanakan UN online tahun depan. Terutama bagi sekolah-sekolah menengah yang menjadi kewenangan pemerintah provinsi (Pemprov) NTB. Meski demikian, ia mengatakan pihaknya belum menerima ketentuan secara teknis dari pemerintah pusat apakah UN online akan diberlakukan secara serentak di seluruh sekolah tingkat SMA dan SMP atau tidak.(ris/irs)-
No Comments