Mataram (Global FM Lombok)- Menyikapi aksi genosida yang dilakukan militer Israel di Gaza Palestina, Pengurus Yayasan Masmirah Sopok Angen Ikatan Alumni 1986 SMPN 1 Masbagik menyalurkan infak kemanusiaan bagi rakayt Palestina melalui Baznas Provinsi Nusa Tenggara, Kamis 9 November 2023.
Infak kemanusiaan tersebut diserahkan oleh Ketua Yayasan Siti Maryam dan Sekretaris Yayasan Fathul Wahab dengan didampingi Pembina Yayasan sekaligus Kadis Sosial NTB, Dr H. Ahsanul Khalik.
Rombongan tersebut diterima langsung oleh Ketua Baznas Provinsi NTB TGH. Muhammad Said Ghazali dan TGH. Munajib Kholid.
Ketua Baznas Provinsi NTB TGH. Muhammad Said Ghazali mengucapkan terimakasih sebesar-besarnya kepada Yayasan Masmirah Sopok Angen Ikatan Alumni SMPN 1 Masbagik Tahun 1986 yang telah memberikan kepercayaan kepada Baznas Provinsi NTB untuk menyalurkan infak kemanusiaan ke Palestina.
“Kita semua memahami betul bahwa bangsa Palestina saat ini sedang mengalami musibah kemanusiaan yang bertubi-tubi akibat serangan Zionis Israel. Banyak korban nyawa sampai puluhan ribu jiwa dan tentu sangat memprihatinkan kita semua,” kata TGH. Muhammad Said Ghazali.
Dia mengapresiasi banyak masyarakat di NTB dan dunia menaruh perhatian serius terhadap penindasan yang dialami bangsa Palestina.
“Alhamdulillah semua elemen masyarakat di berbagai dunia menjadikan masalah Palestina sebagai atensi mereka, termasuk kita di NTB, karena secara tidak langsung kita merasakan juga apa yang sedang dirasakan bangsa Palestina berupa kesedihan dan kepedihan yang sangat mendalam karena kehilangan sanak keluarga, harta dan kedamaian,” katanya.
Sementara, Ketua Yayasan Masmirah Sopok Angen Ikatan Alumni 1986 SMPN 1 Masbagik Siti Maryam mengatakan donasi ini awalnya dari ajakan secara bercanda saja di WA grup tetapi kemudian mendapatkan sambutan positif dari kawan-kawan alumni.
“Alhamdulillah dalam dua hari terkumpul infak sebesar Rp8,6 juta dan hari ini kami mewakili teman-teman alumni menyerahkan melalui Baznas Provinsi NTB, karena kami percaya dan yakini Baznas NTB adalah salah satu lembaga yang memiliki kredibilitas yang baik dan infak kami ini akan sampai ke Palestina,” ujarnya.
“Kami memilihi Baznas NTB karena kami juga takut salah dalam menyalurkan melalui lembaga yang tidak tepat,” sambungnya.
Setali tiga uang, Pembina Yayasan Masmirah Sopok Angen Ikatan Alumni 1986 SMPN 1 Masbagik Ahsanul Khalik, mengatakan infak tersebut walaupun sifatnya spontan tapi memiliki makna bahwa penderitaan Bangsa Palestina adalah penderitaan umat Islam dunia termasuk kita di NTB.
“Itulah yang kemudian melahirkan semangat dari Alumni SMPN 1 Masbagik mengambil bagian sebagai wujud salam kemanusiaan kita dari NTB. Harapan kami tentunya infak dari berbagai lembaga yang ada di NTB semoga juga terus bermunculan dan bisa disalurkan melalui Baznas Provinsi NTB,” katanya.(ris)
No Comments