KPU Ajak Warga Kawasan Wisata Gunakan Hak Pilih

Global FM
30 Jun 2014 15:28
2 minutes reading
Sejumlah pegawai KPU NTB sedang  membagi pamflet ajakan untuk memilih.

Sejumlah pegawai KPU NTB sedang membagi pamflet ajakan untuk memilih.

Giri Menang (Global FM Lombok)-KPU Provinsi NTB terus melakukan sosialisasi ke sejumlah tempat menjelang pemungutan suara pemilu presiden (Pilpres) pada tanggal 9 Juli mendatang. Jumat (27/06) sore kemarin, komisioner KPU bersama dengan pegawai sekretariat KPU NTB membagi selebaran atau pamflet di daerah wiata Senggigi, Lombok Barat (Lobar) dan sekitarnya. Mereka membagi pamflet tersebut kepada warga dan pengguna jalan.

Kepala Humas KPU NTB Mars Ansori Wijaya kepada Global FM Lombok mengatakan, komisioner KPU dan seluruh kru membagi pamflet serta memberikan informasi kepada setiap warga yang ditemuai di Senggigi dan sekitarnya. Mereka yang ditemuai antara lain pedagang, pengunjung pantai dan penduduk setempat. Masyarakat ditanya apakah sudah mendapat formulir C6 undangan memilih atau sudah terdaftar sebagai Daftar Pemilih Tetap (DPT).

“ Jika warga yang sudah berusia 17 tahun atau sudah pernah menikah belum masuk DPT misalnya, maka dia diajak untuk datang ke TPS untuk mencoblos dengan hanya menunjukkan KTP atau identitas kependudukan” kata Mars Ansori.

Dia mengatakan, selama ini KPU telah melakukan sosialisasi ke hampir semua element masyarakat. Kawasan Senggigi sebagai kawasan wisata dinilai sebagai kawasan marginal atau ‘terlupakan’ dalam hal sosialisasi pemilu, sehingga KPU melakukan sosialisasi dilokasi ini. Tujuannya agar pemilih tetap menggunakan hak pilihnya.

Pamflet berisi dua pasangan capres yaitu pasangan Prabowo-Hatta dan pasangan Jokowi-JK. Disana juga berisi visi misi capres-cawapres agar pemilih bisa memilih sesuai dengan keinginan.

Pantauan kami, warga nampak antusias menerima pamflet dari KPU NTB. Sebagian dari warga mengaku sudah mengetahui tanggal pencoblosan serta sudah menetapkan capres pilihannya. Namun sebagian warga juga baru mengingat tanggal 9 Juli adalah hari pencoblosan.(ris)-

No Comments

Leave a Reply