Mataram ( Global FM Lombok)- Hari ini PT XL Axiata Tbk (XL) mulai mengkomersialkan layanan 4G LTE (long term evolution) secara nasional termasuk untuk wilayah Ibu Kota Negara, DKI Jakarta. Seiring dengan selesainya proses penataan ulang frekuensi 1800 MHz secara nasional, XL langsung mengkomersialkan layanan internet cepat tersebut di Jakarta dan di beberapa kota lainnya di Indonesia. Sebagai Ibu Kota Negara, Jakarta sudah sangat membutuhkan infrastruktur layanan data dan internet yang memadai secara kualitas.
XL memperkirakan layanan ini akan sangat membantu aktivitas di berbagai bidang, baik pemerintahan maupun bisnis, hiburan, hingga aktivitas sosial kemasyarakatan. Peresmian komersialisasi layanan XL 4G LTE dihadiri oleh Presiden Direktur XL, Dian Siswarini dan manajemen XL di pusat penjualan perangkat telekomunikasi, Mall Ambassador, Jakarta Selatan, Selasa (17/11).
Presiden Direktur XL, Dian Siswarini mengatakan, “Akhirnya kami meresmikan komersialisasi layanan 4G LTE secara nasional termasuk Jakarta. Sengaja kami tak menunda-nunda lagi mengingat kebutuhan masyarakat dari berbagai kalangan untuk segera bisa memanfaatkan internet super cepat guna membantu meningkatkan produktivitas mereka. Terima kasih kami sampaikan kepada semua pihak yang telah mendukung upaya XL menyelenggarakan layanan 4G LTE di Ibu Kota ini, termasuk kepada Kementerian Komunikasi & Informatika, dan juga Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.”
Menurut Dian, sejak mulai mengimplementasikan layanan 4G LTE, XL langsung memutuskan untuk lebih mengutamakan sisi kualitas. Karena itu tanpa mengabaikan perluasan wilayah layanan 4G, XL juga terus berusaha menghadirkan layanan internet 4G LTE yang memberikan kecepatan dan kenyamanan bagi penggunanya. XL kini menghadirkan layanan internet 4G LTE tercepat yang benar-benar berkualitas dan stabil, dengan kecepatan hingga 150 Mbps. Dengan demikian, manfaat dari teknologi ini secara maksimal akan didapatkan masyarakat.
Karena pertimbangan kualitas dan kenyamanan tersebut, sejak awal XL mengambil pendekatan untuk langsung membangun layanan 4G LTE dengan standar yang mampu menghadirkan layanan “Extreme HD 360° Video”. Video ini menghadirkan tayangan yang tidak biasa. Sudut pandang video bisa mencakup 360°, yang hanya bisa dinikmati dengan kualitas internet yang benar-benar prima, baik secara kecepatan maupun kestabilan. Jadi, jika layanan internet super cepat XL mampu menghadirkan video jenis tersebut secara baik, maka juga akan unggul dalam menghadirkan jenis layanan data dan digital lainnya.
XL yakin, begitu layanan internet super cepat 4G LTE hadir di Indonesia, maka tuntutan pasar akan juga berubah. Para pelanggan dan pengguna layanan mobile internet akan menghendaki kualitas yang benar-benar prima agar mereka bisa menikmati dan merasakan kenyamanan memanfaatkan layanan data secara maksimal. Akses pada layanan yang bersifat visual, terutama video akan terus meningkat. Video akan menjadi format layanan data untuk berbagai keperluan, baik untuk edukasi, promosi, presentasi, hingga hiburan. Kecepatan layanan 4G LTE XL antara lain telah mendapatkan pengakuan dari hasil laporan survey OpenSignal, September 2015 lalu. Hasil survey tersebut menyebut, untuk wilayah Indonesia, operator XL Axiata dianggap memiliki layanan tercepat dalam penyediaan layanan Internet dengan teknologi LTE.
Pengembangan wilayah layanan dan jaminan atas kualitas layanan internet yang prima tersebut selanjutnya menjadi landasan bagi XL dalam mengimplementasikan berbagai program dalam mendukung Rencana Pitalebar Indonesia (Indonesia Broadband Plan). Program-program ini bersifat implementasi atas pemanfaatan teknologi digital sebagai solusi atas persoalan sosial masyarakat. XL bekerjasama dengan pemerintah daerah di berbagai penjuru tanah air dalam implementasinya. Beberapa program di antaranya adalah mFish, XmartCity, dan XmartVillage.
Dia mengatakan, “Melalui program-program tersebut, kami hendak menunjukkan secara langsung kepada masyarakat Indonesia manfaat yang bisa diraih dari keberadaan internet cepat dan teknologi digital. Kami melakukannya untuk ikut menyiapkan masyarakat Indonesia menuju era digital, agar masyarakat tidak hanya menjadi konsumen belaka, namun juga bisa memanfaatkannya untuk meningkatkan kualitas hidup.”
Masyarakat Makin Mudah Beralih Ke 4G LTE
Untuk semua wilayah 4G LTE ini, XL mempersiapkan kualitas jaringan secara khusus, termasuk juga program layanan yang semakin mempermudah pelanggan dan masyarakat untuk bisa segera memanfaatkan layanan 4G LTE. Dian menegaskan, semua itu tidak terlepas dari keberadaan kota-kota tersebut khususnya Jakarta sebagai pusat atas berbagai aktivitas di Indonesia.
Pada tahap awal komersial ini, layanan 4G LTE di Jakarta telah bisa dinikmati di semua wilayah DKI Jakarta, dan juga wilayah sekitarnya yaitu Depok, Bogor, Tangerang, Tangerang Selatan, Bekasi, Cibubur, Cikarang, Cibinong, Dramaga – Bogor, Puncak – Cisarua, Karawaci, dan Cikupa. Tidak kurang dari 1.577 BTS 4G mendukung layanan di Jabodetabek ini. Secara bertahap, XL akan terus memperluas layanan 4G LTE di Jakarta dan sekitarnya dengan terus menambah infrastruktur pendukungnya. XL mentargetkan pada tahun 2016 hampir seluruh wilayah Jabodetabek sudah akan ter-cover dengan layanan 4G LTE.
Saat ini, di Jakarta, pelanggan dengan mudah bisa mendapatkan paket bundling layanan 4G XL dengan ponsel pintar berbagai tipe baik low end ataupun high end termasuk pula dengan cicilan harga yang terjangkau dan bervariasi. Begitu juga, sejak awal 2015 lalu XL telah menyelenggarakan program-program yang memudahkan pelanggan untuk beralih ke layanan 4G. kartu SIM XL kini tersedia di pasar juga sudah 4G ready.
XL juga menyelenggarakan berbagai program kemudahan lain, seperti program Tabungan Kuota 4G. Program ini menawarkan manfaat berupa tabungan kuota data 4G yang bisa dipakai saat layanan 4G tersedia. Untuk mendapatkannya sangat mudah, yaitu hanya dengan melakukan pembeliaan Paket Hotrod 4G, pelanggan akan memperoleh bonus kuota 4G secara langsung dan jika tidak digunakan, kuota ini dapat diakumulasi ke bulan berikutnya.
Untuk semakin mempermudah masyarakat dan pelanggan XL beralih ke layanan internet super cepat 4G LTE, XL kembali meluncurkan sejumlah program. Dua di antaranya adalah program HotRod Gadget Super Deal dan Triple Bonus Quota 4G. Program HotRod Gadget Super Deal berupa lelang gadget 4G LTE dengan harga penawaran mulai dari Rp 99 ribu. Program ini bertujuan memudahkan pelanggan mendapatkan gadget 4G secara terjangkau, dan paket HotRod Rp 100 ribu dengan normal quota 4.5GB mendapatkan extra quota 10GB menjadi 14.5GB. Merek ponsel 4G yang ditawarkan dalam lelang ini antara lain dari Samsung, Xiaomi, dan Lenovo. Lelang berlangsung mulai 17- 22 November 2015 di Mall Ambassador, Jakarta Selatan.(ris)
No Comments