Tanjung (Global FM Lombok)- Donasi dari pembaca media Bali Post Grup (Bali Post, Bali TV, Suara NTB) dan alumni SLUA 1 Saraswati Denpasar disalurkan kepada korban gempa Lombok. Penyaluran donasi diberikan pada hari Kamis, (27/9) kepada masyarakat di Dusun Pawang Baturan, Desa Gumantar, Kecamatan Kayangan, Lombok Utara.
Bantuan diserahkan secara langsung oleh Pimred Bali Post I Made Dira Arsana dan tim Kelompok Media Bali Post. Warga dusun Pawang Baturan mengaku sangat terbantu dengan bantuan yang diberikan oleh pembaca Bali Post Grup.
Sekretaris Banjar Dusun Pawang Baturan Gede Purna mengatakan, bantuan tersebut akan langsung dibagikan kepada para pengungsi yang memang mebutuhkan sembako dan kebutuhan rumah tangga lainnya. Bantuan tersebut antara lain berisi beras, air mineral, selimut, bantal dan kebutuhan utama pengungsi lainnya.
Jumlah warga di Dusun Pawang Baturan sebanyak 105 KK atau lebih dari 300 jiwa. Nyaris 100 persen rumah warga di dusun tersebut hancur. ” Sebanyak 92 unit rumah rusak,” katanya.Selain rumah, fasilitas umum dan tempat ibadah berupa Pura juga hancur sehingga tidak bisa difungsikan lagi. ” Disini ada tiga pura yang rusak sehingga tidak bisa dipakai lagi,” tambahnya.
Ia berharap agar pemerintah dan para relawan tetap memperhatikan korban gempa di NTB sampai mereka benar-benar bangkit dari keterpurukannya. Karena perhatian dan dorongan semangat dari semua pihak sangat diperlukan di masa rehab-rekon ini.
Saat ini yang dibutuhkan oleh para pengungsi di sana adalah air bersih. Selama ini masyarakat mengkonsumsi air yang berasal dari irigasi kemudian ditampung. ” Air irigasi itupun datangnya sekali seminggu. Untung ada bantuan dari PMI, TNI dan para relawan yang membawa air dengan mobil tangki,” tambah Gede Purna.
Pimred Bali Post I Made Dira Arsana berharap dengan hadirnya bantuan ini bisa meringankan beban masyarakat Dusun Pawang Baturan yang menjadi pengungsi sejak bencana gempa melanda Lombok ini.” Yang penting tetap semangat dalam membangun desa lagi. Semoga bantuan dari pembaca koran Bali Post, pemirsa Bali TV dan alumni SLUA 1 Saraswati Denpasar bisa sedikit meringankan beban warga disini,” katanya.(ris)
No Comments