Di Masa Pandemi Covid-19, Ketahanan Pangan dan Deversifikasi Pangan Sangat Penting

2 minutes reading
Ketahanan Pangan dan Diversifikasi Pangan penting di masa pandemi (Global FM Lombok/ist)

Giri Menang (Global FM Lombok) – Provinsi NTB sebagai salah satu daerah penyangga lumbung padi nasional memiliki tugas yang cukup berat untuk membangun ketahanan pangan, terutama di masa pandemi ini. Banyak program dan kegiatan yang telah dilakukan Provinsi NTB untuk ketahanan pangan tersebut. Salah satu kegiatan yang dilakukan yaitu Diversifikasi Pangan Lokal 2020 Menuju NTB Gemilang. Kegiatan ini dilaksanakan di Unram Farming, Desa Nyurlembang, Kecamatan Narmada, Kamis (22/10) pagi.

Gubernur NTB Dr. H. Zulkieflimansyah yang diwakili oleh Asisten III Bidang Administrasi dan Umum Dr. H. Lalu Syafi’i menyampaikan kondisi ketahanan pangan di NTB pada masa pandemi ini cukup stabil dan mampu memenuhi kebutuhan masyarakat hingga akhir tahun 2020.

Insert – H.Lalu Syafi’i

Kedepan lanjutnya, mungkin saja NTB akan menghadapai tantangan yang lebih berat lagi dari sebelumnya. Mengingat masih adanya daerah rawan pangan, pola konsumsi pangan masyarakat yang belum beragam dan keamanan pangan yang menjadi perhatian penting.

Baca:
Di Kota Bima, Wagub Kembali Ingatkan Pentingnya Disiplin Jalankan Prokes

Untuk itu, Syafi’i mengharapkan agar menu makanan sehari-hari masyarakat hendaknya beragam, bergizi, seimbang dan aman untuk meningkatkan sumber daya manusia yang berkualitas. Sehingga mendukung percepatan diversifikasi konsumsi pangan di NTB.  Acara yang digelar dalam rangka memperingati hari pangan sedunia ini diharapkan mampu meningkatkan sinergi dalam upaya membangun ketahanan pangan di NTB.

Sementara itu Ketua TP-PKK Provinsi NTB Hj. Niken Saptarini Widyawati Zulkieflimansyah mengatakan bahwa Provinsi NTB tidak memiliki kekurangan dalam hal pangan, namun yang masih kurang yaitu perlunya melakukan diversifikasi pada pangan yang dikonsumsi oleh masyarakat.(ris)

No Comments

Leave a Reply