Banyak Dikirim Keluar Daerah, Harga Cabai Rawit Merangkak Naik

Global FM
14 Jun 2018 15:12
2 minutes reading

Pedagang di Pasar Dasan Agung Mataram

Mataram (Global FM Lombok)- Harga cabai pada  bulan Ramadan ini merangkak naik. Hal ini disebabkan karena hasil produksi cabai di Kabupaten Lombok Timur banyak dikirim keluar daerah. Dimana saat ini harga cabai rawit mencapai Rp 40 ribu per kg.

Hal itu dikatakan Kepala Dinas Perdagangan Provinsi NTB, Hj. Putu Selly Andayani kepada Global FM Lombok di Mataram. Tim dari Dinas Perdagangan Provinsi NTB dan juga pemerintah Kabupaten Lombok Timur memantau produksi cabai kesejumlah petani. Dari hasil pemantauannya, harga cabai ditingkat petani yaitu sebesar Rp 35 ribu per kg. Sehingga pedagang menjualnya dengan harga Rp 40 ribu per kg. Padahal normalnya, harga cabai rawit yaitu sebesar Rp 20 ribu per kg.

Selain dikirim keluar daerah kenaikan yang terjadi juga disebabkan karena petani cabai kesulitan tenaga pemetik. Dimana, tenaga pemetik cabai dari kalangan ibu rumah tangga dan saat ini sibuk untuk mempersiapkan kebutuhan lebaran.

Penyebab lain kenaikan harga cabai yakni banyak petani yang beralih jenis tanaman cabai rawit menjadi cabai hijau. Karena cabai jenis ini sudah ada pasarnya sendiri yaitu di Pulau Jawa dan Sumatera. Selly memastikan, pada H-1 lebaran ini harga cabai akan normal kembali yaitu Rp 20 ribu per kg. Karena persediaan cabai ditingkat petani masih sangat memadai.(azm)-

 

 

 

No Comments

Leave a Reply