AHM Gelar Pelatihan Supervisor Untuk Pelaku Pariwisata

Global FM
19 Mar 2016 08:55
2 minutes reading
GM Santika Lombok/ Ketua AHM Reza Bovier

GM Santika Lombok/ Ketua AHM Reza Bovier

Mataram (Global FM Lombok)-Asosiasi Hotel Mataram (AHM) menggelar pelatihan supervisor kepada 37 orang pelaku pariwisata di pulau Lombok. Pelatihan supervisor ini dinilai penting dilakukan untuk meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM). Karena AHM menilai, saat ini kualitas SDM khususnya pelaku pariwisata di pulau Lombok masih rendah.

Demikian disampaikan Ketua AHM Kota Mataram Reza Bovier kepada Global FM Lombok Jum’at (18/03) di Mataram. Ia mengatakan, peningkatan kualitas SDM dibidang pariwisata agar bisa menghadapi Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA). Selain peningkatan kualitas, pelatihan tersebut dilakukan agar semua pelaku pariwisata bisa saling membantu dan menjalin kerjasama.

Bentuk pelatihan yang dilakukan yaitu pemberian materi tetang tata cara memberikan service terbaik kepada tamu, baik yang ada di hotel berbintang maupun melati. Menurut Reza, petugas hotel berbintang sudah memiliki system pelatihan peningkatan SDM yang sudah memenuhi standar.

Sementara itu kepala Dinas Periwistaa dan Kebudayaan Kota Mataram H. Abdul Latief Najieb mengatakan, pelatihan yang dilakukan oleh AHM merupakan bentuk kesiapan pariwisata pulau Lombok dalam menghadapi MEA. Pada tahun 2016 ini, pemerintah Kota Mataram juga akan memberikan pelatihan namun tidak hanya di bidang perhotelan melainkan restaurant, salon dan SPA serta beberapa pengusaha lainnya yang bisa menunjang peningkatan pariwisata di Kota Mataram. (azm)-

 

No Comments

Leave a Reply